Posts

Showing posts from 2016

ketahuilah

tidak semua dapat dijelaskan dengan kata-kata. jika dunia telah berhasil melemparku ke dasar jurang, berarti tidak ada jalan lain selain naik ke atas. biarkan bebatuan itu merutuki cengkraman tanganku, biarkan hujan membiaskan air mataku, biarkan angin menghembuskan dingin yang menusuk tulangku, biarkan badai menggoyahkan semangatku, biarkan tanah meluruh ingin menguburku, biarkan panas menyengat kulitku, biarkan peluh memandikan tubuhku, biarkan caci memaki diriku, kan kubiarkan semua berlalu dan menjadi bekalku.. untuk terus melangkah, mengokohkan dua kakiku, menguatkan cengkeramanku, menenangkan jiwaku.. yang kutahu, yang kucari, yang kumau, hanya RidhoNya tak berbekas setetes darah perjuanganku tanpa berkah yang menyala tidaklah apa di dasar jurang, kalau toh disitulah berkah berada.. bismillah.. lillah :)) ~ditulis di malam tahun baru semoga terus terpatri dalam sanubari, best regard, nonny

menua

Ketika umur bertambah.. Jika kutatap waktu, ia senantiasa berjalan, berubah.. Yang menandakan, semakin hari jatah waktu untuk hidup di bumi Allah kian berkurang. Misal kita diberi jatah waktu 60 tahun untuk menetap di bumi, berarti usia kita sekarang menunjukkan berapa banyak jatah yang sudah habis dan terlewat. Kini, tinggallah menikmati sisa dari jatah yang diberikan-Nya. Suatu hari, aku membaca buku Sejuta Pelangi karangan OSD. Di buku itu, aku benar-benar menangkap makna dari judulnya, Sejuta Pelangi. Ya, lika-liku kehidupan ini memang indah, bak pelangi yang warna warni. Setiap spektrumnya memiliki kekhasan sehingga menimbulkan kesan warna yang berbeda-beda, namun indah dipandang mata. Buku ini mengajarkan banyak hal tentang kehidupan. Hikmahnya selalu dapat kita petik dengan bijak. Dari masalah sederhana di sekitar hingga persoalan pernikahan. Mendekati bab akhir, tiba-tiba pikirku tersentak. Ya Allah, aku sudah bisa apa ya dengan usiaku sekarang? Sudah menghasilkan ap...

bisa apa dong, aku?? :'(

Image
pernah gak sih sob, hari-harimu terasa suwung, gabut, gak tau mau ngerjain apa..., pokoknya berasa useless banget ?!?! pun, aku pernah suatu saat berpikir (ketika gabut, suwung, seperti itu), aku diciptakan di dunia ini untuk apa ya? mengapa seonggok manusia speerti aku malah tidak punya banyak pekerjaan yang berarti, yang membawa (setidaknya) manfaat bagi orang lain?? apa yang bisa aku lakukan?? jika setiap harinya aku diberi waktu sebanyak 24 jam seperti orang-orang yang lainnya, lalu seberapa manfaat nya aku diciptakan di muka bumi ini? ketika mengingat bahwa di luar sana banyak orang yang dengan dua puluh empat jamnya itu mampu melakukan banyak hal kebaikan, bahkan bermanfaat tidak hanya untuk dirinya sendiri, tetapi juga orang lain. pasti ada orang yang dengan 24 jamnya bisa menghasilkan karya yang mengguncang dunia, prestasi yang luar biasa, membawa perubahan peradaban, dan lain lainnya... hmm.... masyaAllah ya, coba baca gambar ini deh ;) sumber : kurniawangunadi.tumblr.com...

pijakan pertama : FK

rasa tidak menyangka, itulah yang masih melekat dalam benak. banyak orang bilang kalau memenembus fakultas ini bisa dikatakan lumayan susah. saingan yang begitu sengit dan dana yang tak sedikit menjadi satu primadona yang kini masih mencuat. jelas, rasa syukur pula yang masih mengalir deras tiap waktu. dengan segala fasilitas yang ada, juga orang-orangnya. di sinilah salah satu sumber orang-orang kece di UGM itu berasal. ditambah lagi, saya juga diterima di jurusan  tokoh inspiratifku, mbak Birrul. benar-benar belum terbayangkan sebelumnya, jika takdir membawaku ke sini. benar saja, orang-orang kece banyak yang lahir dari sini. kekaguman yang tiada henti. bagaimana mungkin mahasiswa FK yang terkenal sibuk.. sibuk belajar, tiap waktu belajar, dimana-mana belajar, tapi prestasi tetap lancar. wah, masyaAllah sekali. " kalau pengen jadi orang pintar, bergaullah dengan orang-orang pintar"

dan kini ..

cukuplah ayat-Nya yang menenangkan hati QS. Al-Baqarah : 216 “Boleh jadi kamu membenci sesuatu padahal ia amat baik bagimu dan boleh jadi pula kamu menyukai sesuatu padahal ia amat buruk bagimu, Allah mengetahui sedang kamu tidak mengetahui” ingat pula, ketika satu pintu tertutup, maka pintu yang lain akan terbuka

padahal cuma kepo

"sebenarnya kamu pengen lembaga yang seperti apa?" mbak gif, sccf itu apakah kumpulan kelompok studi? mbak gif, msc itu anu ya? mbak gif, bem itu ndak...? mbak gif, himika itu ... ya? mbak gif kalo itu gimana mbak? -_-  hendaknya kau cukup tahu tentang dirimu, non..

hanya perlu bangkit

Saya tidak menyangka, saya akan sampai pada titik ini. Tak habis pikir, bila waktu yang selama ini berjalan hasilnya hanyalah seperti ini. Lantas, kemana sajakah saya selama ini? Diriku, jiwaku, ragaku, bahkan hatiku.. melayang entah kemana. Saya merasa kehilangan sebenar-benar diri ini ingin menjadi. Ibarat naik gunung, saya adalah seseorang yang dihantam banjir dari puncak yang membuat saya jatuhtersungkur, kalap, tak mampu menghirup udara. Ibarat pohon, saya tumbang diterjang angin besar. Tubuh ini terkapar tidak karuan wujudnya. Semua itu berhasil menyelimuti diri saya dalam kekalutan yang seolah tiada berakhir. Seiring berjalannya waktu, saya meraba-raba. Dengan mata hati yang buta, berharap menemukan setitik sinar yang mampu menerangi dan menghidupkan jiwa yang mati ini. Tapi... apakah ini sebuah bahkan berbuah-buah “kegagalan?” Gagal merencanakan, berarti merencanakan untuk gagal? Ah... biarlah tulisan random beserta pikiran yang semrawut mewarnai blog ini. Ya,...

bermimpi dan menjadi diri sendiri

Image
sudah sekian lembaran kisah perjuangan orang-orang sukses saya baca. demikianlah bagaimana saya memberi energi positif agar terus semangat. saya yakin, untuk menjadi berprestasi, adalah dengan cara kita sendiri. dengan segenap keyakinan yang membumbung di dalam jiwa. seperti kebanyakan orang-orang inspiratif yang berhasil menggoreskan rasa rindu pada prestasi saya,  semua memiliki pegangan yang sama, berusaha dan berdoa. mereka semua memiliki hasil kesuksesan yang berbeda-beda, usaha yang mereka lakukan untuk menacapai mimpinya itupun sangatlah berbeda. namun, satu hal yang sama dari mereka.. mereka meraih kesuksesan dengan caranya sendiri yang luar biasa. yang didasarkan pada kemampuan jiwa dan raga mereka. hingga mampu menerjang semua aral yang melintang. SubhanAllah .. MasyaaAllah .. Dan, saya percaya, keyakinan itu belumlah terlambat untuk dimulai sekarang. action itu belum terlambat, ketika saya memulainya sedari sekarang bermodalkan kemampuan sekuat ten...

bermimpi dan menjadi diri sendiri

Image
sudah sekian lembaran kisah perjuangan orang-orang sukses saya baca. demikianlah bagaimana saya memberi energi positif agar terus semangat. saya yakin, untuk menjadi berprestasi, adalah dengan cara kita sendiri. dengan segenap keyakinan yang membumbung di dalam jiwa. seperti kebanyakan orang-orang inspiratif yang berhasil menggoreskan rasa rindu pada prestasi saya,  semua memiliki pegangan yang sama, berusaha dan berdoa. mereka semua memiliki hasil kesuksesan yang berbeda-beda, usaha yang mereka lakukan untuk menacapai mimpinya itupun sangatlah berbeda. namun, satu hal yang sama dari mereka.. mereka meraih kesuksesan dengan caranya sendiri yang luar biasa. yang didasarkan pada kemampuan jiwa dan raga mereka. hingga mampu menerjang semua aral yang melintang. SubhanAllah .. MasyaaAllah .. Dan, saya percaya, keyakinan itu belumlah terlambat untuk dimulai sekarang. action itu belum terlambat, ketika saya memulainya sedari sekarang bermodalkan kemampuan sekuat ten...

feeling inspired *-*

pagi ini, niatku hanya ingin menabur benih-benih semangat dalam diri dan berharap menggugurkan harapanku setiap minggunya, update blog. ketika aku mengklik salah satu tautan blog, muncullah konten2nya... dan masyaaAllah yang paling menakjubkan adalah http://wonderful-life-niqla.blogspot.co.id/2013/03/saudaraku-yuuk-mari-kita-berprestasi.html semoga bermanfaat :) aamiin

what people's say

suatu waktu ..menggali ilmu di kampus biru.. hari ini kusambut hari dengan rok abu-abu, kemeja kotak-kotak abu-abu bergaris hitam, dan berkerudung hitam. sebagaimana fakultasku menyuruh, aku suka patuh saja. tak berani mengelak akan aturan yang sudah ditetapkan, ditetapkan untuk jurusanku. tak boleh ada jeans, kaos, sandal, .. bahkan, mau pakai kerudung instan pun rerasa tidaklah rapi, kawan. tetapi, aku berkerudung tak denagn gaya biasanya. biasanya, aku melapisi kerudungku dengan ciput topi di atas kepalaku. setelah itu, kerudung segiempat menempel dengan tatanan ala tanganku. beda dnegan hari ini, di mana aku memakai

saya sebut, kapasitas.

pertanyaannya, benarkah manusia telah diberi kapasitas yang adil oleh Sang Maha Pencipta? namun, saya yakin, meskipun saya masih merasa sulit melakukan, hal ini benar : setiap manusia diberi kemampuan yang sama, yang membedakan hanyalah tingkat kemalasan. jleb, bukan? ahiya, mungkin saya orangnya suka baper yha? jadi yang dibicarakan hanya memutar-mutar soal perasaan. apa-apa perasaan. apa-apa 'saya merasa'. dan begitulah, bagaimana karunia perasaan itu haruslah dikelola. sebut saja mbak Goal, beliau mengatakan bahwa, iri merupakan karunia dari Allah SWT. Tidak mungkin sifat itu kita hilangkan dari diri kita. sebab, itulah sifat manusia. mengapa Allah menciptakan iri sih? kenapa coba? bikin dosa saja. yha, mungkin itu perspektif yang kini banyak beredar. iri mengacu pada hal yang bebrau negatif, padahal.... padahal apa? sifat itu harus kita kembangkan. kita arahkan tuh sifat iri kepada hal-hal yang positif, misalnya iri dengan orang yang rajin beribadah dan tinggi ilm...

jadi orang dewasa, gimana rasanya?

saya suka kepo, bagaimana mungkin ia menjadi seorang yang dewasa? sedewasa dan sepintar itu? dimulai ketika saya masih di bangku TK, saya setiap pagi memandang jalanan yang ramai oleh lalu-lalang orang di pagi hari. kesibukan mereka mulai terlihat. saya memang penonton sejati kala itu. saya menyaksikan anak-anak SD (ketika saya masih TK) itu kelihatannya sudah besar dan pintar gitu. ketika saya kelas 1 SD saya emmandang, anak-anak kelas lima sampai enam yang menjadi petugas upacara hari senin itu besar-besar dan kayaknya mereka berilmu sekali. seolah-olah saya memandang mereka itu sebagai sesuatu yang "wow". intinya satu tingkatan di atas saya, saya mengira mereka lebih gedhe dan pintar. pernha suatu ketika, saya sedang bermain pasaran , teman saya yang kelas empat (satu tingkat di atasku) lewat di depan saya. dia sambil meneteng sebuah buku matematika terbitan tahun 2004 bersampul hijau berukuran buku tulis A5. dia menghampiri saya, saya pun penasaran dengan buku matemati...

muhasabah ^-^

halo temen-temen.. gimane kabar? Alhamdulillah lah yaaw, harus itu.. harus bersyukur.. ceritanya 'kan saya berniat untuk menuliskan hal-hal yang terkait selama saya lenyap dari dunia blog. tetapi, sebelum kita beranjak ke situ, ada baiknya kita mulai dengan hal yang satu ini. apa itu mbak? hahaha xD check it out guysss !!! =D uuuuyyyyeaaaah....yuuuhuuu M-U-H-A-S-A-B-A-H wowowo.. kenapa muhasabah??? apa hubungannya dengan cerita-cerita yang akan saya dendangkan? baiklah, langsung saja. jadi, kalau kita pikir-pikir, mungkin segala aspek kehidupan ini akan berujung pada diri sendiri. karena yang hidup di bumi siapa? saya lah, diri saya sendiri... oleh karena itu, peningkatan kualitas diri asalnya juga dari diri sendiri. bagaimana caranya?? yakni kembali pada diri kita masing-maising..hah? mumet aku.. yaaa.. semacam cermin kehidupan kita. melihat kembali diri kita secara utuh dan menyeluruh. hah, emang bisa? ....... jadi tambah mumet ya? coba lihat pengertian di ...

berdebuuu c_c

halloo... Assalamu'alaykum :)) weh, lama tak jumpa kite ye. Apa kabar yang di sana? semoga baik-baik saja. Alhamdulillah, di hari Rabu pagi yang hujan ini, saya masih bisa menulis kembali di blog yang debunya sudah lima senti. baik, saya akan membersihkan debunya sebentar.. . . . . . . . . . . . selesai! =D eh, non, memangnya kemarin-kemarin kamu ke mana saja? kok batang hidungmu tidak muncul d dunia per blog an? menghilang ke mana kah kau? mmm... hehe, maaaf  kan ya. sejak akhir Juli lalu kesibukanku dimulai setelah sekian lama menjadi pengangguran. pengangguran (?) iya, ceritanya telah lulus dari bangku menengah atas, jadi usai wasana warsa gabut begitu. sampai bosan.. sampai was-was menunggu hasil di manakah saya akan diterima di PTN? mungkin prolognya itu dulu. nanti insyaAllah jika ada waktu luang, eh hatinya luang hihihi , akan saya lanjutkan mengenai cerita-cerita menarik selama saya lenyap dari dunia blog. tunggu saja deh.. xD sekian.. Wassalamu'...

unbelieveable

Image
ketika baginya dunia sedang dilanda senjata makan tuan dunianya terasa suram, mungkin di satu sisi dunia yang lain, ada dunia yang sedang bereuforia atas kebanggaannya menjadi pemuda yang diidam-idamkan menjadi bintang kecil di langit, paradigma yang terkadang salah persepsi juga sudah kecil, sulit digapai pula sejauh mata memandang, mereka hanyalah semu seperti mimpi pemuda pemudi itu.. pupus begitu saja..kini berlimpah pemuda pemudi menderita di dalam jeruji kerangkeng, yang membuatnya tak bebas bergerak pengawalan yang acapkali terabaikan, sering membuat hasratnya terbebas membuncah sebenarnya, yang salah siapa? ratusan juta yang menderita kehausan.. menanti seteguk kebermanfaatan yang melepas dahaga meski kita semua tahu, tak semudah kata-kata meluncur dari lidah kita tetapi, mau tunggu apalagi kalau begini senjata makan tuan kian merajalela..

suatu tempat

manusia yang hidup di dunia, pastilah membutuhkan tempat untuk berpijak. tempat di mana ia berdiri tegak dan kokoh. tempat di mana ia mampu melihat kilauan cahaya bintang di ujung langit nun jauh di sana. d-u-n-i-a Kalau orang bilang comfort zone adalah tempat nyaman kita. berlama-lama di sana terasa tidak membuang-buang waktu. orang pun bilang, kita harus keluar dari comfort zone kita agar tersisih perubahan dalam diri. kalau kita tidak berani keluar dari comfort zone, bagaimana kita akan berubah menjadi yang lebih baik lagi? nenek moyang kita sudah mengajarkan istilah nomaden, yakni hiduo yang berpindah-pindah dari tempat ke suatu tempat yang lain. tujuan dari cara beerpikir orang moyang dahulu adalah agar merekamendapatkan sumber penghidupan yang layak sesaui taraf hiudpnya masa itu. mereka ingin sekali melanjutkan hiudup. 

sebuah prolog

masyaa Allah indah :) senyum manis terukir di wajahku. merekah tawa yang tak usai di sudut hatiku. Allahu akbar Allahu Akbar Allahu Akbar.. kata dan kalimat, sunggguh tak mampu melukiskan segala sesuatu apapun yang telah terjadi. skenarioNya amatlah indah, tiada tandingan. dunia baru sedang aku tapaki. pelan dan penuh lika-liku, tetaplah harus berlanjut. Bahkan, matahari setiap hari senantiasa tersenyum manja di ufuk timur dan tersenyum haru sebab tak mampu meninggalkan aku sebagai seorang manusia yang tengah berjalan di atas bumi-Nya. satu.. dua.. tiga.. hari, terlewati. sepeda merah itu terus kukayuh dengan segenap tenaga kecilku. berangkat dan kembali, selalu membawa secercah cerita di setiap harinya. Sebelumnya, belum ada bayangan kehidupan yang akan kujalani akan seperti ini. lambat laun.. Allah menuntunku ke jalan-jalan yang tak pernah kusangka. belum kumengerti. di atas itu semua, kini aku tegap berdiri, menahan perih di urat-urat sendi. disertai keyakinanku, bahwa.. semua ...

atmosfer

sebenarnya belum mau ngeblog. tapi karena kebelet, dan ngeblog itu seperti pengen beol.. jadinya yaudahlah mwehehehe (((plungg))) baru saja kemarin, atmosfer baru itu berhembus lewat bulu-bulu hidungku. sedap. harum. semerbak. membuatku (mungkin) betah berlama-lama di sana. meskipun kultur kami berbeda asalnya, namun kemudian aku berpikir, bahwa Allah begitu sayang dan dekat dnegan hambaNya. seolah-olah Allah lah yang bekerja dengan tanganNya secara langsung. Allah memberikan hadiah yang jauh dari ekspektasi aku sebelumnya. dan, semua ini berada di luar kendaliku. MasyaaAllah.. beberapa hari yang lalu, aku sengaja meremove teman-temanku di grup yang aku buat-buat sendiri. ALhamdulillah grup itu sudah berjalan selama hampir dua tahun. isinya? haha.. hanya meluapkan rasa suwung ku mungkin yaa... semoga bermanfaat saja. andaikata tidak bermanfaat anggap saja spam lah. di situ terselip kejenuhan yang sengaja tak kuutarakan. hingga pada akhirnya tanganku meraba-raba tombol remove. se...

tergantung kowe --bergantung padamu

Sejatinya, manusia adalah individu. Dia punya tubuh sendiri. Dengan cara apapun, tetap tidak bisa jika hanya ingin sekadar mencoba merasakan tubuh orang lain. Sejauh mana kamu melangkah menjalani kehidupan ini, menghabiskan jatah usiamu, itu semua bergantung pada bagaimana kamu bertindak dan melangkah. Hingga tercetaklah pengalaman-pengalaman yang kini tinggal kenangan. Semenyedihkan dan semembahagiakan apapun takdir, masalah bahagia atau tidaknya hidupmu, bergantung padamu. Saya sendiri sadar, di usia yang sudah bukan anak-anak lagi, sudah sepatutnya saya berpikir dewasa, matang. Segala urusan dapat selesai atau bahkan tak tersentuh, itu bergantung pada diri sendiri. Jika ada kutipan, " hidup adalah pilihan ", ya itulah hidup kita. Hanya diri kita sendiri yang bisa memilih, mau berbuat apa untuk diri kita sendiri. Langkah apa yang akan kita ambil. mungkin, dua kata " tergantung kowe "sedikit bisa membuka celah untuk menyadari bahwa hidup ini ad...

I don't know, but I see

life is ... ( I don't know) eventhough, I have any tasks. I write.. if life is just fulfill our stomach with delicious meal and we got energy and could do everything there's small-pieces that we don't know. but the heart knows as if the world lock our mouth to not speak anymore seeking for happiness, is a part of meaningful life but do you know? genuinely, people forget how to get it. and, yea, they choose the wrong path, sometimes I don't know how many people who get suffer in their getting-old journey it's a hard time, you know then, some stress people come in the peak they say, "I'd rather die, right know." they think that, because they don't know how to do to this life well they only hard work everyday to ensure they'll have foods and too many people who can only lay in their 'ugly bed' for a long time as they are waiting for the day they must go, so their eyes would not see this mess world

IPK 4.00

Image
I'm very curious with this one source : blog.djarumbeasiswa.org nah source : keepo.me

Laba laba, Lebah dan Semut

Mari kita perhatikan laba-laba, lebah dan juga semut.Ketika ada seseorg yg merusak jaring laba-laba, maka laba-laba itu akan membentuknya kembali. Begitu juga dgn lebah, ketika kita mengambil madunya, maka lebah-2 itu akan memproduksinya kembali. Sama halnya dgn semut, jika sarangnya hancur, maka tidak lama lagi akan terbentuk sarang yg baru. Kehancuran yg terjadi tak akan pernah membuat kehidupan ketiga hewan itu berakhir. Akan ada masa dimana mereka membentuknya kembali tanpa harus menyerah begitu saja terhadap keadaan.Sifat seperti itulah yg harus kita pelajari bagi kehidupan kita. Sikap pantang menyerah dan terus bekerja keras meskipun banyak hambatan merintang.Sering kali orang memandang bahwa kesuksesan hanya akan ditemukan pada waktu dan tempat yg tepat. Sesungguhnya kesuksesan hanya akan ditemukan pada jiwa-2 yg pantang menyerah. Tuhan membukakan pintu berkah pada semua org, namun hanya sedikit dari mereka yang mau mengambil berkah itu. Kerikil-2 kecil pun bisa membuat mereka ...

buku rahasia

kadang terlintas.. tentang diriku yang dulu ahh aku jadi malu. sebegitu pekok nya diriku, dulu. dan sekarang pun , aku tak lebih dari pekok itu. bedanya, sekarang aku lebih banyak belajar. mendewasakan diri. lebih melek. aku seringkali kehilangan arah. aku tidak tahu, aku harus berjalan ke mana. aku terombang-ambing oleh diriku sendiri. membaca kisah hidup orang lain, membuatku terhenyak. membuat mulutku berhenti berucap. orang lain itu selayaknya sebuah buku. mereka ada yang menuliskan kisah hidup mereka, ada juga yang tidak. tapi, keduanya, dapat kita baca. buku itu seakan datang menghampiriku. bagaikan kilauan cahaya yang dapat kujadikan arah menapaki jalan ini. buku-buku itu banyak memberiku pelajaran hidup. tidak perlu membeli buku yang mahal. orang-orang telah banyak menorehkan secercah kisah hidupnya yang dapat kita baca. dan, buku yang seperti ini kurasa adalah sebuah buku termahal yang dihidayahkan Allah kepada hamba-Nya. jangan semangat. jalani saja dengan ha...

meredam hati

Hati, adalah sesuatu yang mudah sekali terbolak-bali. Kita harus senantiasa awas terhadapnya. Jangan sampai gosong dan jangan biarkan masih terkulai mentah. Kitalah yang mengendalikan. Menjaga hati tidaklah mudah. Membimbingnya juga harus benar-benar hati-hati. Hati adalah sarang yang gampang dibujuki, entah itu sesuatu yang baik atau buruk. Bahkan, hati adalah tempat strategis bagi syetan. Hanya diri kitalah yang bisa menghandlenya. Hati suka lemah atau kuat. Suka rendah atau tinggi. Suka besar suka kecil. Hati pun tak luput dari lingkunhan sekitar tempat ia berada. Memang, sangat sulit sekali meredam hati yang tak tentu. Kita sendiri kadang kewalahan dengan apa yang kita rasa. Kadang kita sok tahu dengan perasaan hati kita, padahal ada yang lebih tahu tentang bagaimana hati kita sebenarnya, yaitu Allah, Sang Pemilik Hati. Hati menciptakan rasa sedih juga bahagia. Sabar juga syukur. Dengki, iri, kagum, cinta, tulus, ikhlas, ridho, dan yang lainnya. Terkadang, hati merupakan sum...

ketika ingin bertanya ..

Awalnya, ada gundah dalam jiwa Risau yang kurasa Terasa membelot d ipikiran Hingga akhirnya tak terbendunglah, membuncah Ada segenap tanya dalam jiwa Namun hati ini risau kala ingin bertanya Pantaskah pertanyaan ini kutanyakan Berkualitaskah pertanyaaanku Pentingkah Atau justru menjadi bumerang terhadap diriku sendiri Yang tak lain akan menampakkan siapa diriku sebenarnya Sedewasa apakah diri ini Sesuatu yang mengganjal itu kukeluarkan Bertanyalah aku pada yang berilmu Hah..lega memang rasanya Ketika mampu mengutarakan sesuatu dalam kata-kata Kudapatlah jawaban atas pertanyaanku Senang, mendapati respons atas pertanyaan yang diajukan Namun tak jarang pula evaluasi datang menyapa Yang balik memantul bersama jawaban itu Bagaimana ya pertanyaanku tadi Mutukah Bermanfaatkah Pantaskah dijawab Kadang hati ini berbisik : ah, sebenarnya itu bisa kok dijawab sendiri Tidak perlu ditanyakan Toh aku masih bisa berpikir sampai situ Yahh .... Semoga bermanfaat saja ....

Jazaakillaah khoir, NADHI(R)A !!!

Image
Apakah kamu bertanya-tanya, mengapa aku mengurung huruf R pada nama aslinya, N-A-D-H-I-R-A? Jika YA, lanjutkan membaca prolog tulisanku kali ini. TIDAK? Lewatkan saja ! Right now ! wkowko :D Yap, dulu ketika aku masih duduk di bangku menengah pertama, selama dua tahun aku satu kelas dengan seseorang yang selama dua tahun pula termasuk menjadi teman dekatku. Sebenarnya sih, biasa aja pertemanan kita, mungkin karena seringnya frekuensi kami berdekatan akhirnya jadi teman dekat. Loh(?). Lupakan. Tidak hanya si dia aja yang mau menjalin pertemanan dekat denganku, ada dua orang lainnya yang juga teman dekat. Naah, si dia ini namanya dhia, tambah ‘Na’. Catch it? Ye prolognya Cuma gitu doang. Maybe kamu bakal bosen jika sudah mengerti tapi aku jelaskan lagi. Udah bisa membayangkan sendiri kan? Kenapa R nya terkurung? Hehe.. baper teman dekat lama :3                 Nadhia, pake R ini adalah sesosok mak...